Jumat, 11 Maret 2016

Pendekar Nusantara

Sinopsis Pendekar Nusantara

Lima mahasiswa yang menuntut ilmu di salah satu Universitas di Jakarta itu dihadapkan dengan keterbatasan biaya kehidupannya sebagai anak kost, mereka berusaha mencari tambahan uang saku sebagai pengisi acara kebudayaan penikahan tradisional, terkadang sebagai penari dan pesilat dalam pertunjukan.

• Igo mahasiswa keturunan berdarah Minang yang memiliki ide brilian untuk menambah uang saku dirinya serta ke empat temannya.
• Dapid mahasiswa keturunan berdarah Betawi yang mengantarkan teman-temannya kepada sanggar Nusantara milik Pak Bayu.
• Asep mahasiswa keturunan berdarah Sunda yang pandai desain grafis, tergabung sebagai anggota UKM Seni dan Budaya.
• Rajah mahasiswa keturunan berdarah Dayak yang berwibawa dan gagah berani, tak gentar oleh siapapun.
• Martin mahasiswa keturunan berdarah Papua yang jenaka selalu menghibur ke empat temannya. Selain hobi angkat barbel dan bertubuh bak binaragawan, Martin memiliki solidaritas yang sangat tinggi.

Di suatu kesempatan mereka pun mendapat tawaran untuk mengisi di acara pernikahan adat minang yaitu “Baralek Gadang” (pernikahan besar atau pesta besar) oleh salah satu anak pejabat di negeri ini. Mulai dari acara itulah mereka kembali mendapat tawaran dari salah satu pegawai yang bekerja di Kementerian Pemuda dan Olahraga untuk menjadi peraga busana adat di acara Sea Games yang akan diselengarakan di negeri kangguru.

Setelah mereka sampai di salah satu stadion megah nan canggih di negeri kangguru tersebut, tidak disangka dan diduga, ternyata penyusup anggota separatis militan di negeri itu telah mensabotase stadion serta acara tersebut. Ratusan ribu pengunjung tersandera dalam stadion, penyanderaan terbesar pada abad ini. Seluruh warga sipil dan pejabat penting ikut di antaranya, aparat keamanan  di sekitar stadion pun telah dilumpuhkan.

Bagaimana kabar Igo, Dapid, Asep, Rajah dan Martin yang ikut dalam drama penyanderaan tersebut? Mampukah aparat keamanan gabungan di negara itu melumpuhkan para separatis yang menembak jatuh helikopter militer dengan bazooka dan berkeping-keping menjadi tontonan seisi stadion?

Temukan jawabannya di Novel Pendekar Nusantara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar